BatamZona Headline

Masih Ada Riak Penolakan Relokasi, Menko Airlangga Tegaskan PSN Rempang Jalan Terus

86
×

Masih Ada Riak Penolakan Relokasi, Menko Airlangga Tegaskan PSN Rempang Jalan Terus

Share this article
Unjuk rasa masih dilakukan Warga di Sembulang 26 Mei 2024 menolak direlokasi dari tempat tinggal mereka untuk proyek strategis nasional Rempang Eco City. (Foto: ist)
banner 468x60

Gudangberita.co.id, Batam – Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto memastikan Proyek Strategis Nasional (PSN) Rempang Eco City terus berjalan. Kendati demikian riak-riak penolakan warga direlokasi dari kampung mereka tetap terjadi hingga saat ini.

Hal ini diungkapkan Airlangga usai menggelar rapat tertutup dengan Kepala Daerah hingga Pimpinan Forkopimda di Kota Batam, Provisi Kepulauan Riau (Kepri), Jumat (12/7/2024) sore di Gedung BP Batam.

“Tadi kita rapat bersama guna membahas perkembangan PSN di Rempang. Pada prinsipnya berbagai hal telah dibahas, mulai dari ketersedian anggaran, pembangunan rumah hingga kesiapan infrastruktur serta rencana investasi kedepannya,” ujar Airlangga kepada wartawan.

Pada momen tersebut, tegasnya, pihaknya telah meminta kepada Forkompinda untuk secara rutin melakukan koordinasi agar realisasi dari PSN bisa diselenggraakan.

Menko Airlangga usai rapat tertutup dengan Kepala Daerah hingga Pimpinan Forkopimda di Kota Batam, Provisi Kepulauan Riau (Kepri), Jumat (12/7/2024) sore di Gedung BP Batam.

“Saya juga meminta Forkompinda dan Kementerian terkait dalam hal ini PUPR maupun Kementerian LHK untuk bisa menyelesaikan berbagai hal yang dibutuhkan, khususnya untuk ketersediaan lahan. Baik itu dari permasalahan perizinan hingga luas lahan yang sudah disetujui sehingga bisa untuk dibuat dalam Program PSN Rempang ini,” tegasnya.

Saat ditanya awak media terkait anggaran pembangunan rumah relokasi, Airlangga mengatakan, semuanya sedang dilakukan oleh BP Batam secara bertahap.

banner 325x300