Batam — Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, HARRIS Resort Waterfront Batam kembali menghadirkan pengalaman berbuka puasa yang istimewa melalui program “Kedai Desa Ramadan Jilid 3”. Berlokasi di area kolam renang Marina yang eksotis, konsep tahun ini mengusung perpaduan tradisional dan modern, menciptakan suasana desa yang hangat, stylish, dan instagramable.
Konsep Dining by the Pool yang Memukau
Menginjak tahun ketiganya, Kedai Desa Ramadan terus berinovasi untuk memberikan pengalaman kuliner yang tak terlupakan. Konsep dining by the pool semakin dimaksimalkan dengan penataan area yang nyaman dan estetik. Bean bag berwarna-warni tersebar di sekitar kolam renang, ditemani dekorasi lampu-lampu temaram yang menciptakan suasana magis saat matahari terbenam.
“Kedai Desa Ramadan Jilid 3 ini merupakan hasil evaluasi dan pengembangan dari dua tahun sebelumnya. Kami tidak hanya fokus pada kelezatan hidangan, tetapi juga menciptakan suasana yang membuat momen berbuka puasa menjadi lebih spesial,” ujar pihak manajemen HARRIS Resort Waterfront Batam.
Kedai Tematik dengan Menu Beragam
Kedai Desa Ramadan memiliki berbagai food station tematik yang menawarkan pengalaman bersantap berbeda: