Gudangberita.co.id, Anambas – Setelah dua hari pencarian intensif, Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan Abdullah (63), warga Pian Pasir, Desa Mubur, Kecamatan Siantan Utara, yang hilang saat berangkat berkebun menggunakan kapal pompong.
Abdullah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Kamis pagi (16/1) sekitar pukul 09.30 WIB.
Korban ditemukan di tepi pantai pada koordinat 3° 20.626’N – 106° 13.575’E, sekitar 1 nautical mile (nm) dari lokasi ditemukannya mesin kapal miliknya sehari sebelumnya.
Penemuan ini mengakhiri operasi pencarian yang melibatkan berbagai pihak, termasuk TNI-Polri, BPBD Anambas, HNSI, BMKG, serta masyarakat setempat.
Setelah ditemukan, Tim SAR Gabungan langsung mengevakuasi korban ke rumah duka di Desa Mubur.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna, Abdul Rahman, mengapresiasi kerja sama semua pihak yang terlibat dalam misi ini.
“Korban telah berhasil ditemukan dan dievakuasi ke rumah duka. Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh unsur SAR dan masyarakat yang telah mendukung penuh pelaksanaan pencarian dan pertolongan ini,” ujar Abdul Rahman.
Abdul Rahman mengimbau warga untuk selalu memperhatikan kondisi cuaca dan memastikan kapal dalam keadaan layak sebelum berlayar.