BatamKriminalZona Headline

Tentang Love Scams, Penipuan Bertopeng Asmara yang Markasnya Dibongkar Polisi di Batam

237
×

Tentang Love Scams, Penipuan Bertopeng Asmara yang Markasnya Dibongkar Polisi di Batam

Share this article
Polisi menggerebek sebuah gudang di Kara Industrial Park, Kota Batam yang jadi markas Love Scam yang dilakukan WNA China. (Foto: Gudangberita)
banner 468x60

Gudangberita.co.id, Batam – Polda Kepri menggerebek sebuah ruko di Kawasan Kara Industrial Park Batam Center, Selasa (29/8/2023) lalu. Sebanyak 88 WNA China diamankan terkait aktivitas sindikat Love Scams. Mereka menjadikan Kota Batam sebagai lokasi pusat operasi mereka menipu korbannya yang juga merupakan WNA China.

Lantas apa itu itu love scams?

Love scam atau juga dikenal sebagai romance scam adalah jenis penipuan dimana sang penipu mencoba memanipulasi korbannya secara emosional melalui hubungan romantis palsu.

Pelaku penipuan acap kali beroperasi melalui platform online, seperti aplikasi kencan, media sosial, atau aplikasi pesan.

Mereka mencari korban yang rentan secara emosional, seperti orang yang sedang mencari cinta atau persahabatan. Para pelaku biasanya sudah mempersiapkan skema untuk menguras harta korban yang ditemuinya lewat media sosial.

Proses love scam biasanya dimulai dengan pelaku yang berpura-pura menjadi seseorang yang tertarik atau jatuh cinta pada korban. Mereka kemudian menggunakan berbagai trik untuk membangun ikatan emosional dengan korban, seperti memberikan perhatian, pujian, atau janji-janji romantis.

Selain membangun ikatan emosional, pelaku love scam juga sering kali menggunakan foto-foto yang menarik dan mengaku sebagai orang yang sukses, baik secara finansial maupun sosial untuk menarik perhatian calon korbannya.

banner 325x300