Natuna – Satgas Pangan yang dikomandoi Polres Natuna melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Gudang Bulog Natuna dan Pasar Tradisional Natuna, Rabu (12/4/2023)
Waka Polres Natuna, Kompol Feri Afrizon mengatakan ketersediaan bahan pokok dan harga di Pasar Tradisional Ranai maupun di toko-toko saat ini masih relatif normal.
“Ketersediaan bahan pokok pada saat ini masih mencukupi di wilayah Kabupaten Natuna,” ucapnya
Seluruh distributor di Natuna dikatakannya telah menyediakan bahan pokok guna untuk memenuhi pasokan sembako kebutuhan masyarakat selama Ramadhan dan Idul Fitri 1444 H.
“Kita kontrol harga dan ketersedian bahan pokok supaya masyarakat di bulan Ramadhan ini dapat terpenuhi kebutuhan sehari-hari. Kita melihat ketersediaan bahan pokok mencukupi dan harga bahan pokok masih relatif stabil,” ucapnya.