Menurut Martinus Jan Langeveld, definisi pendidikan adalah upaya yang dilakukan untuk menolong anak di mana bertujuan membantu tugas hidupnya secara mandiri. Tujuan lain dari pendidikan ini adalah bertanggung jawab secara susila dan bisa membimbing manusia menuju pada kedewasaan.
Pendidikan memungkinkan orang untuk mencapai potensi penuh mereka sehingga mereka dapat menjalani kehidupan yang lebih baik. Individu yang terdidik lebih mampu membuat keputusan yang baik dan mendapat informasi tentang dunia di sekitar mereka.
Pentingnya pendidikan tidak boleh diremehkan. Selain menjadi sarana untuk menambah wawasan, pendidikan bisa mengasah kemampuan seseorang dalam menyelesaikan masalah, meningkatkan perekonomian, hingga menciptakan kesempatan kerja yang lebih baik.
Pendidikan memiliki peran penting dalam upaya peningkatan sumber daya manusia ke arah yang lebih baik. Pendidikan diharapkan mampu membentuk peserta didik yang dapat mengembangkan sikap, keterampilan dan kecerdasan intelektualnya agar menjadi manusia yang terampil, cerdas, serta berakhlak mulia
Manusia merupakan makhluk yang perlu dididik karena manusia lahir dalam keadaan tidak berdaya, lahir tidak langsung dewasa. Pada hakekatnya manusia itu adalah animal educable (binatang yang dapat dididik), animal educandum (binatang yang harus dididik) dan homo educandus (makhluk yang dapat mendidik).