Museum Sri Serindit, Ranai, Kabupaten Natuna menyimpan sejumlah barang-barang antik dan harta karun yang ditemukan di Natuna selama ini.
Museum yang berada di Jl Tok Ilok, Ranai Darat, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna ini dikelola Lembaga Kajian Sejarah (LeKas) yang digawangi Zaharudin.
Salah satu koleksinya yaitu botol-botol wine yang diidentifikasi berasal dari tahun 1827. Zaharudin mengatakan sejumlah bangkai kapal abad 18-19 masih ditemukan di dasar laut Natuna dengan benda-benda yang ada di dalamnya. Salah satunya botol wine yang kini menjadi koleksi khas museum ini.