Gudangberita.co.id, Natuna – Setelah tokoh masyarakat kecamatan, kini giliran pemuda Natuna yang siap memenangkan pasangan Cen Sui Lan dan Jarmin Sidik pada Pilkada Natuna tahun 2024.
Sekelompok Pemuda, yang merupakan putra daerah asli Kabupaten Natuna menyatakan, siap memenangkan pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Natuna dari nomor urut 1, Cen Sui Lan dan Jarmin Sidik (Cermin).
Hal itu disampaikan oleh Sutarman, didampingi rekannya, Hendri Dunan, dan warga lainnya. Tiga pemuda tersebut sangat yakin, pasangan Cermin merupakan pasangan calon kepala daerah Natuna yang sangat ideal.
Kata Sutarman atau yang akrab disapa Satar, Cen Sui Lan adalah tokoh besar di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Sebagai anggota DPR RI dari fraksi Golkar, Cen Sui Lan tentu memiliki konektivitas di Pemerintah Pusat, terutama dengan sejumlah lembaga Kementerian RI.
Sementara Jarmin sendiri, merupakan putra daerah asli Natuna, yang telah mengarungi karir sebagai birokrat (orang yang bekerja di Pemerintahan) serta sebagai politikus senior dari Partai Gerindra.
Jarmin sendiri selain menjabat sebagai Ketua DPC dari Partai besutan Prabowo Subianto (Presiden RI terpilih 2024-2029), ia juga 2 kali mendapat amanah sebagai wakil rakyat di DPRD Natuna.