PolitikRiau

Punya ‘Senjata’ Mumpuni, Rusdinur Mantapkan Langkah dari Riau ke Senayan

32
×

Punya ‘Senjata’ Mumpuni, Rusdinur Mantapkan Langkah dari Riau ke Senayan

Share this article
Rusdinur SH MH. (ist)
banner 468x60

Gudangberita.co.id, Pekanbaru – Punya koneksi kuat di dunia bisnis dan politik, Rusdinur SH MH cukup percaya diri untuk mencalonkan diri dalam Pemilihan Legislatif DPR-RI, pada Pemilu 2024 mendatang.

Hal itu seakan menjadi ‘senjata’ bagi Tokoh Muda Kabupaten Kampar tersebut dalam persaingan di 2024 mendatang. Selama ini ia memang dikenal sebagai pribadi yang bersahabat sebagai pengacara dan pengusaha.

Dimotori Partai Nasdem, Rusdinur akan berlaga pada Dapil Riau 2 untuk DPR RI. Alumni Pesantren Darul Hikmah Pekanbaru tahun 1996 ini, menjelaskan kenyakinannya bahwa Partai Nasdem pada Pemilu 2024 akan memiliki tempat di hati masyarakat.

“Saya yakin dengan dorongan tokoh tokoh penting yang memberikan masukan kepada saya untuk maju DPR RI maka saya putuskan untuk maju caleg DPR RI menuju senayan,” ujarnya.

Majunya Rusdinur ini tentu saja mengagetkan publik, yang mana beberapa pekan kemarin Rusdinur sempat di dorong maju Caleg Provinsi Riau.

Rusdi mengatakan, jika dirinya dipercaya oleh pimpinan partai, maka salah seorang pengacara kondang asal Riau ini akan siap berjuang untuk merebut kursi senayan dapil Riau 2 dari partai NasDem.

Selama ini Rusdinur menjajakan kepandaiannya di bidang hukum untuk membantu masyarakat kurang mampu. Saat ini, Kantor Rusdinur Center yang didirikannya menawarkan layanan bantuan hukum gratis bagi masyarakat.

banner 325x300